Polsek Rengasdengklok Melalui Unit Reskrim Melaksanakan Giat KRYD Dengan Sasaran Miras

    Polsek Rengasdengklok Melalui Unit Reskrim Melaksanakan Giat KRYD Dengan Sasaran Miras

    Polres Karawang Polda Jabar – Dalam rangka mengantisipasi tindak kriminalitas seperti Curas, Curat, Curanmor, aksi tawuran dan peredaran Minuman keras (Miras) anggota Unit Reskrim Polsek Rengasdengklok Polres Karawang Polda Jabar, melaksanakan Kegiatan Patroli KRYD. Rabu malam (25/09/2024) Pukul.20.30 WIB

    Sesuai arahan Kapolsek Rengasdengklok Akp H.Edi Karyadi.S.H melalui Panit Reskrim Ipda M.Budi Santoso.SH, anggota unit Reskrim Polsek Rengasdengklok Aipda H.Alan Sutisna S.H bersama Briptu M.Jihat Marsudi melaksanakan kegiatan Patroli KRYD dengan sasaran kios jamu yang diduga menjual minuman keras

    Kapolres Karawang, Polda Jabar AKBP. Edwar Zulkarnain.S.I.K., S.H., M.H. melalui Kapolsek Rengasdengklok Akp H.Edi Karyadi.S.H. mengatakan, kegiatan Patroli KRYD yang dilaksanakan anggota reskrim dalam rangka menekan peredaran minuman keras diwilayah hukum Polsek Rengasdengklok

    "Kegiatan Patroli KRYD yang dilakukan anggota Reskrim dalam rangka mencegah adanya penjualan minuman keras oleh para pedagang jamu. sehingga anggota Reskrim mendatangi sejumlah kios penjual jamu yang disinyalir menjual minuman keras di beberapa lokasi wilayah hukum Polsek Rengasdengklok", Kata Kapolsek  Rengasdengklok Akp H.Edi Karyadi S.H., Kamis (26/09/2024)

    Kapolsek menjelaskan dalam sasaran kegiatan razia minuman keras, anggota reskrim berhasil menyita 3 botol kecil minuman keras jenis arak dari dua kios pedagang jamu di lokasi yang berbeda

    "Dari hasil penyisiran anggota Reskrim terhadap kios para pedagang jamu, anggota berhasil menyita tiga botol kecil minuman keras jenis arak dari dua kios jamu di Dusun Cikelor Desa Amansari dan kios jamu di Dusun Rengasjaya Desa Rengasdengklok Selatan. selanjutnya barang bukti tersebut kami amankan di Mapolsek", pungkas Kapolsek

    Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Kegiatan Cooling System, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Telagasari Lakukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jaga Kamtibmas di Kota Kertabumi Karawang Personel Samapta Lakukan Giat Patroli
    Implementasikan 8 Wajib TNI, Babinsa Bersama Warga Fawi Laksanakan Karya Bakti
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Polri Dirikan Dapur Lapangan dan Gelar Trauma Healing untuk Korban Kebakaran di Kebon Kosong

    Ikuti Kami